PARIAMAN, FOKUSSUMBAR.COM – Bundo Kanduang se-Kota Pariaman “Marandang” Peduli Bencana Sumbar di halaman Rumah Tabuik Subarang, Desa Cimparuah Kecamatan Pariaman Tengah, Senin (5/1/2025).
Wali Kota Pariaman Yota Balad menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih karena telah melaksanakan acara “Marandang” Peduli Bencana Sumbar yang dilakukan Bundo Kanduang Kota Pariaman.
“Melalui kegiatan ini, kita membuktikan bahwa kepedulian sosial dapat diwujudkan dalam berbagai bentuk, termasuk melalui tradisi budaya kita. Ini adalah cara kita, dengan kearifan lokal yang kita miliki, untuk meringankan beban mereka yang sedang membutuhkan bantuan sandang dan pangan”, ujarnya.
Yota Balad menuturkan bahwa masakan rendang ini diberikan untuk saudara kita yang terdampak bencana di Kota Pariaman dan wliayah Sumbar.
Dirinya juga mengajak Bundo Kanduang Kota Pariaman untuk mengedukasi dan memberikan informasi yang positif bagi masyarakat Kota Pariaman khususunya generasi muda.
“Dengan adanya peran Bundo Kanduang ini, saya berharap bisa membentuk karakter generasi muda yang mempunyai adab dan etika yang baik kedepannya”, pungkasnya.
Sementara itu, Penasehat Bundo Kanduang Kota Pariaman Ny. Yosnely Balad menyebutkan sebanyak 40 kg rendang akan kita salurkan kepada masyarakat terdampak bencana di Kota Pariaman khususnya dan wilayah Sumbar pada umumnya. (rls)
