Ketua KONI Sumbar Tegaskan Porprov XVI Digelar Juni–Juli 2026

Hamdanus dalam program Sumbar Rancak Bana dengan tema "Dari Lapangan ke Prestasi, Cerita KONI Sumbar Membangun Atlet” di Padang TV, yang dipandu host Callizki Chesa, Senin (5/1/2025). (Foto Humas KONI Sumbar)

PADANG, FOKUSSUMBAR.COM— Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumatera Barat, Hamdanus, memastikan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumbar ke-XVI tahun 2026 akan digelar pada Juni–Juli 2026.

Kepastian itu disampaikannya dalam program Sumbar Rancak Bana dengan tema “Dari Lapangan ke Prestasi, Cerita KONI Sumbar Membangun Atlet” di Padang TV, yang dipandu host Callizki Chesa, Senin (5/1/2025).

Hamdanus menegaskan, seluruh tahapan dan persiapan Porprov terus dikebut. Dukungan telah dinyatakan oleh kepala dinas pemuda dan olahraga (Kadispora) serta KONI kabupaten dan kota se-Sumatera Barat, termasuk sejumlah kepala daerah yang siap mengirimkan atlet terbaiknya.

“Bahkan Wali Kota Padang telah menyatakan kesiapan menjadi tuan rumah penyelenggara beberapa cabang olahraga,” kata Hamdanus.

Ia menjelaskan, Porprov Sumbar XVI akan mengusung konsep tuan rumah bersama, dengan Universitas Negeri Padang (UNP) sebagai penyelenggara cabang olahraga terbanyak. Selain itu, sejumlah daerah yang berdekatan dengan Kota Padang juga terbuka menjadi tuan rumah bersama guna mempermudah mobilisasi kontingen.

Menurut Hamdanus, sosialisasi Porprov terus dimasifkan. Terbaru, promosi telah menyentuh ruang publik melalui pemasangan baliho Porprov Sumbar 2026 di sejumlah titik strategis.

Ayah tiga anak itu menegaskan, Porprov tidak dapat ditunda, karena memiliki keterkaitan langsung dengan agenda olahraga nasional lainnya.

“Setelah Porprov ada Porwil, Kejurnas pra-PON, hingga PON. Menunda Porprov bukan seperti menunda konser atau acara lain. Tanpa Porprov, percuma jadi pengurus KONI,” tegasnya.

Mantan Presiden BEM IAIN (sekarang UIN, red) Imam Bonjol Padang itu menambahkan, penyelenggaraan Porprov Sumbar XVI telah mendapat dukungan penuh Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat, serta DPRD Sumbar. Pemerintah Provinsi Sumbar juga telah menyiapkan anggaran sebesar Rp12 miliar, dan SK Gubernur tentang Porprov Sumbar 2026 telah diterbitkan.

Hamdanus menilai Porprov Sumbar menjadi momentum penting bagi kebangkitan olahraga daerah. Ajang ini sudah lama dinanti insan olahraga Sumbar, mengingat Porprov terakhir kali digelar pada tahun 2018.

“Insan olahraga Sumatera Barat sudah rindu Porprov. Sekali lagi, percuma menjadi pengurus KONI kalau tidak bisa menyelenggarakan Porprov,” pungkas Hamdanus. (jiga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *