Dijamu Persita Malam Ini: Menang atau Terpuruk, Semen Padang?

Pemain Semen Padang FC Alhassan Wakaso menjadi andalan Semen Padang FC saat menghadapi Persita Tangerang malam nanti. (Media Officer Semen Padang FC)

TANGERANG, FOKUSSUMBAR.COM– Semen Padang FC akan melakoni pertandingan berat  pada laga tunda pekan ke-4 BRI Super League 2025/2026, di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (4/10/2025) nanti.

Laga ini sejatinya dijadwalkan pada 31 Agustus di Banten International Stadium. Namun, duel tersebut sempat tertunda karena kondisi keamanan yang belum kondusif.

Berat? Ya, agaknya tidak berlebihan memang.

Semen Padang menghadapi laga ini dengan modal tidak baik-baik saja. Pasukan Kabau Sirah sedang terpuruk dengan tiga kekalahan beruntun dan terdampar di dasar klasemen.

Ditambah lagi, tim yang didanai pabrik Semen Padang itu tidak diperkuat pemain andalannya Cornelia Steward yang membela negaranya pada Kualifikasi Piala Dunia.

Kondisi terbalik dimiliki tim tuan rumah. Persita menjamu tamunya Semen Padang FC dengan modal impresif. Pendekar Cisadane, julukan Persita Tangerang, sedang berada dalam tren positif. Dalam tiga laga terakhirnya, ketiganya dituntaskan dengan kemenangan.

Di peringkat klasemen sementara, tuan rumah jauh lebih superior dibanding Semen Padang FC. Jika memenangkan laga malam nanti, Persita naik ke posisi kedua klasemen dan semakin memperkuat ambisi sebagai kandidat kuat musim ini.

Kendati demikian, pelatih Semen Padang FC, Eduardo Almeida tetap optimistis anak asuhnya mampu memenangkan laga malam nanti.

Peramu strategi asal Portugal itu, menegaskan jika laga nanti sebagai momen kebangkitan timnya usai menuai hasil negatif di laga -laga sebelumnya.

“Tim harus fokus untuk meraih hasil positif melawan Persita yang diisi materi pemain merata di semua lini, laga nanti menjadi momen kebangkitan kami,” tegas Eduardo.

Rasa optimistis juga diusung pelatih Persita, Carlos Pena. Menurut dia, tiga kemenangan beruntun, ditambah bertanding di hadapan pendukung sendiri jelas menambah motivasi mereka menuntaskan laga nanti dengan raihan tiga poin.

“Kami dalam tren positif di pertandingan sebelumnya, meski demikian kami tidak akan menganggap mudah pertandingan tersebut, dan berharap kemenangan dapat diraih untuk menembus papan atas,” ujarnya.

Lantas, siapa yang bakal tampil terbaik? Jawabannya ada pada laga yang disiarkan secara live di Indosiar dan Vidio, kick off pukul 19.00 malam nanti.

HEAD TO HEAD PERSITA VS SEMEN PADANG

Lima Pertemuan Terakhir

14/02/2025 SPFC 2-0 Persita
22/09/2024 Persita 1-0 SPFC
28/11/2018 SPFC 3-1 Persita
25/11/2018 Persita 1-0 SPFC
05/09/2018 Persita 1-1 SPFC

Lima Laga Terakhir Persita
27/09/2025 Persita 2-1 Persib
21/09/2025 Persijap 1-2 Persita
11/09/2025 Persita 2-1 PSM
24/08/2025 Madura 1-1 Persita
16/08/2025 Persita 0-1 Persebaya

Lima Laga Terakhir Semen Padang

26/09/2025 SPFC 1-3 Bali United
19/09/2025 Persebaya 1-0 SPFC
11/09/2025 SPFC 1-2 PSBS Biak
22/08/2025 SPFC 1-1 PSM
15/08/2025 SPFC 2-0 Dewa United. (jiga)

Exit mobile version